Kamu pasti pernah mendengar istilah LCL dan FCL dalam logistik, kan? Nah, kedua istilah ini sangat penting untuk dipahami, terutama jika kamu sering melakukan pengiriman barang dalam jumlah besar.
Yuk, kita bahas detail perbedaannya supaya kamu bisa memilih layanan yang tepat untuk bisnis kamu.
Less than Container Load (LCL) adalah sistem pengiriman di mana barang kamu akan berbagi ruang kontainer dengan barang milik shipper lain. LCL adalah pilihan yang tepat ketika volume barang kamu belum cukup untuk memenuhi satu kontainer penuh.
Dalam sistem ini, biaya pengiriman dihitung berdasarkan volume (CBM - Cubic Meter) atau berat (ton), tergantung mana yang lebih menguntungkan untuk pihak forwarder.
Sementara itu, Full Container Load (FCL) adalah sistem pengiriman di mana kamu menyewa satu kontainer penuh untuk barang kamu sendiri.
FCL memberikan kamu kontrol penuh atas penggunaan kontainer, mulai dari proses stuffing (pemuatan) hingga unstuffing (pembongkaran) di lokasi tujuan.
Mau tahu bagaimana sih proses pengiriman barang menggunakan sistem LCL dan FCL?
Yuk, kita bahas lebih dalam tentang keduanya supaya kamu bisa lebih paham dan memilih yang paling cocok buat bisnismu.
Kamu perlu mempertimbangkan penggunaan LCL dalam beberapa kondisi berikut:
FCL adalah pilihan yang tepat ketika:
Nah, ini yang sering bikin galau para pelaku bisnis. Pengiriman LCL memang membutuhkan waktu lebih lama dibandingkan FCL. Mengapa? Karena ada beberapa proses tambahan yang harus dilalui. Misalnya:
Baca Juga Pentingnya Memilih Pengiriman yang Tepat untuk Barang Fragile
Sebelum menentukan pilihan, pertimbangkan faktor-faktor berikut:
Baca Juga Evolusi Logistik di Indonesia: Dari Masa Kolonial Hingga Sekarang
Saat memilih antara LCL dan FCL kamu perlu tahu apa yang lebih cocok untuk kebutuhan pengiriman barang.
Kedua metode ini punya kelebihan dan kekurangan, tergantung seberapa banyak barang yang kamu kirim dan seberapa cepat kamu butuh barang tersebut sampai.
Yuk, kita lihat perbedaan keduanya supaya bisa memilih yang paling pas buat bisnis kamu.
Kriteria | LCL | FCL |
---|---|---|
Biaya | Lebih murah untuk pengiriman volume kecil | Lebih murah untuk pengiriman volume besar |
Waktu Pengiriman | Lebih lama karena proses konsolidasi dan dekonsolidasi | Lebih cepat karena kontainer penuh dikirim langsung |
Keamanan | Lebih banyak handling dan risiko kerusakan | Minim handling, lebih aman |
Kondisi Khusus | Tidak ideal untuk barang dengan suhu khusus | Ideal untuk barang yang memerlukan suhu khusus |
Freakuensi Pengiriman | Cocok untuk pengiriman kecil dan sering | Cocok untuk pengiriman besar dan jarang |
Perlu diingat, keputusan antara LCL dan FCL bisa memengaruhi biaya logistikmu. Jadi, pilihlah dengan bijak sesuai kebutuhan bisnis kamu.
Kalau kamu masih bingung antara memilih pengiriman LCL atau FCL, forwarder.ai siap bantu!
Kamu bisa langsung konsultasi dengan tim dari forwarder.ai untuk mendapatkan rekomendasi yang sesuai tanpa dipungut biaya. Selain itu, kamu juga bisa dapat kuotasi instan, melacak pengiriman secara real time, dan melakukan booking serta pembayaran secara digital dengan mudah.
Semua proses jadi lebih praktis dan efisien, yang pastinya akan bantu bisnis kamu berjalan lebih lancar. Coba sekarang dan bicarakan langsung dengan tim forwarder.ai untuk solusi pengiriman terbaik!